Kamis, 29 Desember 2011

Simulasi Penanggulangan Bencana

Desember ini tanggal 17 lalu Lamere d'Wirada punya acara seru banget. Bareng sama SATPOL PP dan teman-teman perwakilan dari ekstrakurikuler lain kita mengadakan acara Simulasi Penanggulangan Bencana, utamanya bencana banjir. Maklum kan Ngawi pernah dilanda banjir. Nah, disini kita diajarin caranya menolong korban bencana banjir. Kegiatan ini dilaksanakan di Waduk Pondok karena lokasi yang cocok ya hanya disini.

Emm... memang sih acara ini nggak sepenuhnya dijalankan sama Lamere d'Wirada sendiri, soalnya di kegiatan ini kita dan perwakilan dari ekstrakurikuler lain yang sama-sama belajar dalam membantu korban bencana banjir.
Kita diajari cara naik perahu karet yang benar, diajari mendayung perahu dengan benar, dan yang pasti menolong korban banjir dengan simulasinya. Disini juga kita melakukan Pertolongan Pertama kepada  korban.
Pokoknya acara ini bermanfaat banget dan seru juga. Semoga ditahun berikutnya ada kegiatan seperti ini dan kegiatan-kegiatan lain yang bermanfaat.

Senin, 28 November 2011

Tanggal 19 - 20 November 2011, Diklat Penembuhan Atribut Pertama (Diklat Scraf) Angkatan 13 dilaksanakan di Kebun Teh Jamus, Sine. Kegiatan ini dimulai dengan upacara pembukaan di sekolah tercinta, SMA Negeri 2 Ngawi. Sekitar pukul 09.45 WIB kami berangkat menuju lokasi.

Sampai disana sekitar pukul 11.30 WIB, kami langsung mendirikan tenda masing-masing. Panitia dengan panitia dan peserta yang terbagi menjadi 2 kelompok tenda, putra dan putri.Setelah itu, para peserta dipersilahkan istirahat, sholat dan makan. Kemudian mereka melanjutkan LBB. Baru saja LBB dimulai, hujan deras pun mengguyur. Semuanya basah. tak ada tempat kering. Dengan terpaksa panitia menitipkan para peserta di rumah Kepala RT Desa setempat. Disana kegiatan dilanjutkan dengan penuh keterbatasan.

Menjelang malam, hujan pun reda. Selesai sholat maghrib kami makan bersama. (Panitia, Peserta, dan juga kakak-kakak kelas XII dan beberapa alumni). Sungguh hangatnya kebersamaan.... Setelah selesai makan para peserta dibawa kesebuah tempat dekat masjid. Disana mereka mendapat materi tentang Pertolongan Pertama dan dilanjutkan dengan sholat Isya'. Pukul 21:00 WIB peserta kembali ke camp. Sekitar pukul 22:00 peserta dipersilahkan untuk istirahat menyiapkan energi untuk jelajah esok. Pada tengah malam, para peserta dibangunkan kembali untuk JJM sampai pukul 04:00 WIB dengan rute yang telah dipersiapkan. 


Pagi harinya kami makan bersama sebelum berangkat jelajah. PAra peserta diminta untuk memahami tentang materi-materi PMR dan juga menemukan jalan melalui kode-kode yang ada di setiap jalan.




Pukul 12.30 WIB tenda dibongkar dan mempersiapkan upacara penutupan. Setelah upacara penutupan, pelantikan pun dilaksanakan. Pada saat itu, pelantikan dilakukan dengan disaksikan kabut yang menyelimuti tempat itu. Setelah pelantikan selesai, kabut hilang dan kami bersiap pulang. Pukul 15:00 kami meninggalkan lokasi.

Kamis, 03 November 2011



JERAWAT ???????


Jerawat memang tak dapat dipisahkan dari kehidupan remaja. Diperkirakan tiga dari empat remaja memiliki sejumlah jerawat. Seringnya, jerawat menyerang kaum remaja yang sedang dalam masa pubertas. Hal ini disebabkan perubahan hormon selama masa pubertas dapat merangsang kelenjar sebasea (kelenjar penghasil minyak) di kulit. Kelenjar sebasea mengeluarkan lemak yang disebut sebum yang berfungsi melumasi rambut dan kulit. Selama masa pubertas, kelenjar sebasea menjadi lebih aktif dan menghasilkan minyak yang berlebihan.
Jerawat dapat mengganggu penampilan dan kepercayaan diri seseorang. Terlebih jikajerawat terjadi pada diri seorang remaja. Jerawat sembuh secara perlahan dan ada kemungkinan jika satu jerawat hilang akan muncul jerawat yang lain. Ini membuat mereka yang berjerawat menjadi frustasi. Diperlukan waktu bulanan bahkan tahunan untuk dapat mengatasi jerawat. Jerawat dapat menimbulkan stres dan juga meninggalkan noda bekas jerawat.

Bagaimana jerawat terjadi???????
Jerawat terjadi ketika lubang kecil di permukaan kulit yang disebut pori-pori tersumbat. Tiap pori merupakan pembuka kanal yang disebut folikel. Di dalam folikel terdapat rambut dan kelenjar minyak. Secara normal, kelenjar minyak membantu melumasi kulit dan menyingkirkan sel kulit mati. Namun ketika kelenjar tersebut menghasilkan minyak yang berlebihan, pori-pori menjadi tersumbat oleh penumpukan kotoran dan bakteri. Penyumbatan ini disebut sebagai komedo.

Permukaan sumbatan dapat berwarna putih (disebut
whiteheads) atau gelap (disebut blackheads). Whiteheads berupa pori yang tersumbat yang tidak mempunyai bukaan, sementara blackheads berupa pori yang terbuka dan mempunyai permukaan gelap. Jika pecah, maka isi yang terkandung di dalamnya termasuk minyak dan bakteri dapat menyebar ke sekeliling dan menyebabkan reaksi peradangan (inflamasi). Jika peradangan terjadi jauh di dalam kulit, jerawat dapat membesar dan mengeras serta terasa sakit yang disebut kista.

Umumnya jerawat dapat muncul di wajah, leher, dada, punggung, dan bahu. Bagian tubuh tersebut merupakan daerah dengan jumlah kelenjar minyak fungsional terbesar.

Diketahui ada 3 faktor yang berperan dalam timbulnya jerawat, yakni produksi minyak yang berlebih (sebum), pengelupasan sel kulit mati yang tidak teratur sehingga dapat mengiritasi folikel di kulit, dan adanya bakteri.

Perubahan hormonal tubuh dapat mencetuskan timbulnya jerawat. Umumnya perubahan hormonal ini terjadi pada remaja (baik anak laki-laki maupun anak perempuan); wanita dan anak perempuan pada 2-7 hari sebelum periode menstruasi; wanita hamil; dan pasien pengguna obat tertentu seperti kortison, steroid, testosteron, estrogen dan fenitoin. Mereka yang disebutkan di atas memiliki faktor risiko untuk mengalami jerawat.

Adapun faktor risiko yang lainnya meliputi kontak langsung dengan produk untuk rambut atau kosmetik yang mengandung minyak; riwayat keluarga berjerawat dimana jika orang tua berjerawat maka anak mungkin akan berjerawat juga; serta adanya friksi atau tekanan pada kulit disebabkan hal tertentu seperti telepon atau telepon selular, helm, kerah baju yang ketat, dan ransel. Penggunaan pil KB dan stres juga dapat memperhebat jerawat di kemudian hari.

Berbeda dengan pemikiran kebanyakan orang, makanan hanya memiliki sedikit pengaruh pada jerawat. Menggosok kulit terlalu keras atau membersihkan kulit dengan sabun atau bahan kimia yang berpotensi mengiritasi kulit dapat membuat jerawat bertambah parah.

Bagaimana Mengatasi Jerawat???????
Berikut perawatan yang dapat dilakukan sendiri untuk mengatasi jerawat yang masih terbilang ringan:
  • Pastikan faktor-faktor yang memperhebat timbulnya jerawat. Hindari bahan kosmetik yang berminyak atau berlemak, tabir surya, produk pembentuk rambut atau penutup jerawat. Gunakan produk yang berlabel menggunakan bahan dasar air atau nonkomedogenik.
  • Basuhlah bagian wajah yang bermasalah itu setiap hari dengan pembersih yang secara perlahan akan mengeringkan kulit dan menyebabkan folikel-folikel mengelupas.
  • Coba losion jerawat yang dijual bebas (mengandung bahan aktif benzoil peroksida, resorsinol atau asam salisilat) untuk mengeringkan kelebihan minyak dan mempercepat pengelupasan.
  • Terkena paparan sinar matahari ringan dan penggunaan lampu matahari secara hati-hati mungkin bisa menolong. Namun terlampau banyak matahari dapat menyebabkan kerutan dan kanker kulit di kemudian hari.
  • Jaga agar rambut tetap bersih dan tidak menutupi wajah.
  • Amati apakah ada tanda-tanda penyebaran infeksi melewati pinggiran jerawat.
  • Kecuali jelas ada makanan tertentu yang memperhebat jerawat, tidak perlu berhenti mengkonsumsi suatu makanan. Makanan tertentu seperti coklat yang pernah dianggap menimbulkan jerawat, ternyata secara umum bukan biang keladinya.
  • Jangan menusuk atau memencet jerawat. Tindakan ini dapat menyebabkan infeksi atau menimbulkan bekas.
Umumnya jerawat bukanlah suatu keadaan medis yang serius. Jerawat pada kebanyakan kasus akhirnya akan lenyap dengan sendirinya. Namun jika Anda mengalami jerawat yang menetap atau kista yang telah meradang, segeralah berkonsultasi dengan dermatologis (dokter spesialis kulit) untuk menghindari terjadinya noda bekas jerawat dan kerusakan kulit lebih lanjut.

Jerawat yang membandel harus diatasi segera. Prinsip pengobatan jerawat bekerja dengan cara mengurangi produksi minyak, mempercepat pergantian sel kulit, melawan infeksi bakteri, mengurangi peradangan atau merupakan kombinasi dari keseluruhannya.

Perlu diingat bahwa pengobatan jerawat tidak dapat dilakukan dengan instan. Hasil baru dapat terlihat dalam hitungan minggu, sehingga diperlukan kesabaran dalam mengatasi jerawat.

Dokter akan merekomendasikan obat resep yang digunakan di kulit (topikal) atau diminum (oral). Obat oral untuk jerawat sebaiknya tidak digunakan selama kehamilan, terutama sepanjang trimester pertama karena dapat berpengaruh terhadap janin.
 
Jenis Pengobatan Jerawat
  • Pengobatan topikal. Losion jerawat dapat mengurangi minyak, membunuh bakteri dan mempercepat pengelupasan sel kulit mati. Losion yang dijual bebas umumnya mengandung benzoil peroksida, sulful, resorsinol, asam salisilat atau asam laktat sebagai bahan aktifnya. Produk ini dapat membantu untuk jerawat yang ringan. Jika jerawat tidak merespon pengobatan ini, dokter dapat memberikan losion yang lebih kuat. Tretinoin dan adapalene merupakan contoh obat resep topikal yang merupakan turunan vitamin A. Bekerja dengan mempercepat pengelupasan sel dan mencegah penyumbatan folikel. Antibiotik topikal diperlukan untuk membunuh kelebihan bakteri kulit. Kombinasi terapi kadang diperlukan untuk mendapatkan hasil optimal.
  • Antibiotik. Untuk jerawat sedang sampai berat, antibiotik oral diperlukan untuk mereduksi bakteri dan melawan peradangan. Mungkin diperlukan antibiotik dalam hitungan bulan atau menggunakan kombinasi dengan produk topikal.
  • Isotretinoin. Untuk kista yang dalam, antibiotik tidaklah cukup. Isotretinoin merupakan pengobatan yang cukup kuat untuk kista atau jerawat yang tidak merespon pengobatan lain. Obat ini digunakan untuk jerawat yang menjengkelkan. Sangat efektif, namun diperlukan pengawasan dermatologis karena efek sampingnya. Isotretinoin dihubungkan dengan kelahiran cacat, sehingga tidak dapat digunakan oleh wanita hamil dan wanita yang berencana hamil selama perawatan atau beberapa minggu sebelum perawatan berakhir. Isotretinoin dapat meningkatkan trigliserida dan kolesterol dalam darah dan meningkatkan kadar enzim hati. Dilaporkan juga terjadi peradangan usus karena penggunaan isotretinoin.
  • Kontrasepsi oral. Kontrasepsi oral termasuk kombinasi norgestimate dan etinil estradiol, menunjukkan peningkatan jerawat pada wanita. Kontrasepsi oral dapat menimbulkan efek samping sehingga penggunaanya harus di bawah pengawasan dokter.
  • Laser. Laser dapat mencapai bagian lebih dalam dari kulit tanpa merusak permukaan kulit. Laser dapat merusak kelenjar minyak dan menyebabkan minyak yang dihasilkan lebih sedikit. Terapi ini juga dapat meningkatkan tekstur dan mengurangi bekas jerawat, sehingga dapat menjadi terapi yang baik untuk jerawat dan bekas jerawat.
  • Prosedur kosmetik. Pengelupas kimia dan mikrodermabrasi mungkin membantu untuk mengontrol jerawat. Prosedur konsmetik ini lebih efektif jika dikombinasikan dengan perawatan jerawat yang lain.
  
Bagaimana mencegah jerawat??????
Sekali jerawat menghilang, diperlukan lanjutan perawatan untuk mencegah agar jerawat tidak kembali. Anda dapat mencegah jerawat baru dengan perawatan sendiri, seperti mencuci kulit dengan pembersih yang lembut dan hindari menyentuh area yang berjerawat. Berikut beberapa tips untuk mencegah jerawat:
  • Cuci daerah yang berpotensi berjerawat dua kali sehari. Dengan mencuci akan memindahkan kelebihan minyak dan sel kulit mati. Namun terlalu banyak mencuci dapat mengiritasi kulit. Cuci dengan menggunakan pembersih yang lembut dan bebas minyak, produk kulit berbahan dasar air.
  • Gunakan krim atau gel jerawat untuk membantu mengurangi kelebihan minyak. Pilih produk yang mengandung benzoil peroksida atau asam salisilat sebagai bahan aktifnya.
  • Hindari penggunaan make-up yg berat. Pilih kosmetik tabur yang lebih tidak mengiritasi.
  • Bersihkan make-up sebelum tidur. Tidur dengan kosmetik di wajah dapat menutup pori-pori. Buang make-up yang telah lama dan bersihkan kuas dan aplikator kosmetik secara teratur dengan air sabun.
  • Gunakan pakaian yang nyaman. Pakaian yang ketat dapat memerangkap panas dan lembab, sehingga dapat mengiritasi kulit. Jika memungkinkan, hindari tali pengikat yang terlalu rapat, ransel, helm dan alat olahraga yang dapat menimbulkan friksi dengan kulit.
  • Mandi setelah berolahraga atau bekerja yang mengeluarkan keringat. Ini dilakukan karena minyak dan keringat di kulit dapat menjerat kotoran dan bakteri.











































































Senin, 31 Oktober 2011

Kita keluarga Lamere De Wirada pada tanggal 22 - 25 Oktober 2011 lalu , mengikuti JUMBARA (Jumpa Bhakti Gembira) PMR PMI Kabupaten Ngawi. Kegiatan ini dilaksanakan di Lapangan Desa Teguhan Kecamatan Paron, Ngawi. JUMBARA kali ini diikuti oleh 9 Kontingen Madya dan 21 Kontingen Wira. Tema yang di ambil di JUMBARA ini adalah 1 Negara 1 Lambang 1 Gerakan.

Meskipun keadaan dilapangan saat JUMBARA berlangsung sangat panas dan kamipun juga sempat basah-basah karena hujan yang mengguyur di hari ke-2, tetapi kami tetap bersemangat dalam berlomba.

Banyak sekali pengalaman yang kita peroleh dalam kegiatan ini yang tak bisa diceritakan satu per satu. Kita telah berusaha menjadi yang terbaik meski belum mejadi yang terbaik. Dan Kita bersyukur masih bisa pulang dengan membawa 3 piala. Setidaknya kita telah bekerja keras untuk itu. Piala-piala tersebut diantaranya Juara 1 Mading JUMBARA PMR PMI Kabupaten Ngawi, Juara 1 Seni Terfavorit JUMBARA PMR PMI Kabupaten Ngawi, dan Juara 2 Kepalangmerahan PMR PMI Kabupaten Ngawi.

Kita mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah memberikan partisipasi dalam JUMBARA ini. Dan kita berharap semoga Tahun berikutnya dapat membawa pulang Piala Bergilir dalam kaca itu. Amiin ..

Senin, 19 September 2011

19 September 2011 .. Tepat hari ini Lamere de Wirada tak berulang tahun yang ke-12. Hari ini kami merayakaannya bersama Pembina Lamere de Wirada, yaitu Bapak Budianto, S.Pd dan juga Bu Nuryuana. Selain itu acara ulang tahun Lamere de Wirada yang ke-12 ini ikut pula dimeriahkan angkatan 11, 13 dan tentunya panitianya adalah dari angkatan 12.
Acara ulang tahun Lamere de Wirada hari ini dimulai dengan berkumpulnya angkatan 11, 12 dan 13. Kemudian dilanjutkan dengan tiup lilin yang diwakilkan oleh pembina dan dilanjutkan potong kue. Setelah itu, kami makan makanan yang telah telah disiapkan. Begitu terasa kebersamaan yang terjalin di PMR SMA Negeri 2 Ngawi.
Semoga Lamere de Wirada jaya selalu. amiin ...

Senin, 12 September 2011

Posko Mudik Tahun 2011

Pada tanggal 25 Agustus - 4 September 2011 lalu, kami mengadakan kegiatan Posko Mudik yang kami dirikan di depan sekolah kami tercinta, SMA Negeri 2 Ngawi. Posko Mudik ini bukan kali pertamanya kami dirikan. Pada tahun sebelumnya kami juga pernah mengadakan kegiatan sosial ini. Tujuan dari pendirian Posko Mudik ini tak lain adalah sebagai tempat peristirahatan bagi para pemudik khususnya yang melewati Posko kami. Selain itu di posko ini kami juga meyediakan makanan kecil dan juga obat-obatan.
Saat pendirian posko tanggal 25 Agustus, kami angkatan XII dibantu juga oleh angkatan X, XI, dan XIII. Yah.. meskipun saat itu bulan puasa, tapi kami tetap semangat mendirikannya. Posko Mudik ini buka 24 jam nonstop, sehingga kapan saja ada pemudik yang mampir kami askan selalu siaga. Karena setiap harinya, kami bergantian untuk berjaga di Posko.
Selama Posko ini didirikan, banyak sekali pemudik yng memanfaatkan keberadaan posko mudik ini. Emm... walaupun banyak yang hanya sekedar menanyakan jalan, tetapi InsyaAllah kami ikhlas membantu.
Tanggal 4 September 2011 kami membubarkan Posko Mudik Tahun 2011 ini. Pembongkaran dilakukan dengan dibantu beberapa angkatan XI dan XIII. Posko Mudik Tahun ini sangat berkesan khususnya bagi kami, angkatan XII.

Kamis, 11 Agustus 2011

red cross on the road

Hari ke 2 bulan ramadhan, kita ngadain acara Red Cross On The Road. Acara tersebut kita aplikasikan untuk membagi-bagi sedikit takjil untuk orang-orang sekitar. Tempat yang kita pilih adalah di sekitar terminal lama. Kami berbaur dengan masyarakat untuk memberikan makanan untuk berbuka puasa. Acara berjalan dengan lancar. Alhamdulillah kita bisa membantu sesama di bulan yang suci ini..

Sabtu, 06 Agustus 2011

penerimaan anggota baru @XIII


23-24 Juli 2011,acara Penerimaan Anggota Baru (PAB) angkatan XIII dilaksanakan. Dengan pembukaan yang di hadiri pembina kita P.Budianto mengawali acara sore itu. Setelah selesai, pembangunan tenda pun di laksanakan.Dengan kepanitiaan yang pertama bagi angkatan XII, Alhamdulillah acara berhasil terlaksana dengan lancar. Acara api unggun dan pensi pun berjalan dengan khidmat. Banyak sekali kakak-kakak alumni yang bersedia menghadiri acara PAB ini. Panitia dan alumni pun bersuka ria dengan para peserta. Setelah tidur selama 2,5 jam acara inti pun di mulai walau tanpa ada setan (jadi-jadian pastinya) yang menakut-nakuti para peserta, ternyata banyak juga peserta yang masih takut. Tapi maklum lah, ini saat-saat pertama bagi mereka. Bahkan ada beberapa peserta yang menangis karena ketakutan..(hahihihihi...)
Esoknya ada beberapa materi perkenalan TANDU dan PK. Kemudian, pukul 10.00 acara penutupan PAB dan penerimaan anggota angkatan XIII secara simbolis di mulai. Pembina kita P.Budianto selalu mendampingi kita dalam segala kegiatan..Demikianlah acara PAB angkatan XIII berlangsung..tetap semangat...jooozzz...!!!

Selasa, 02 Agustus 2011

Donor Darah


Untuk yang kesekian kalinya, Lamere de Wirada mengadakan acara donor darah untuk seluruh warga Smada. Kegiatan donor darah ini dilaksanakan pada tanggal 26 Juli 2011. Donor darah kali ini kita tetap dibantu dengan bapak ibu petugas dari PMI cabang Ngawi. Acara dimulai dari pukul 08.00 dan berakhir pada pukul 13.30. Warga sangat antusias dengan kegiatan kemanusiaan tersebut. Alhamdulillah...

Senin, 01 Agustus 2011

Marhaban Ya Ramadhan

Marhaban Yaa Ramadhan.. Bulan suci penuh ampunan yang selalu dinantikan oleh seluruh umat Muslim, dimana kita semua dapat meningkatkan Iman & Taqwa kita terhadap Allah SWT.

Kami segenap keluarga besar Lamere de Wirada mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa bagi yang menjalankan....
Semoga Ibadah kita semua diterima oleh Allah SWT. Amien ya robbal 'alamin ...

Minggu, 03 Juli 2011

hiking jooozzz....

Tanggal 25-26 Juni 2011 kemarin Lamere D’wirada punya acara lagi,acara yang dinanti diujung tahun tentunya oleh PMR @12 karena di acara itulah mereka dilantik menjadi senior yang lebih baek ke depannya.

Pukul 12.00 kami melakukan apel pembukaan di sekolah,dilanjutkan pemberangkatan ke kletekan.

Setelah sampai di kletekan peserta menurunkan barang kemudian pendirian tenda di lapangan SD Kletekan .kemudian acara dilanjutkan dengan kegiatan out bound hingga sore.para peserta diberi tantangan untuk mencari scraft PMR yang sudah dipencar disetiap tempat,untuk peserta yang mendapatkan scraft peretama kali itulah diberi kepercayaan untuk menjdi calon ketua umum PMR .

Tak hanya itu saja masih banyak kegiatan yang lebih seru,di malam harinya dibuat acara api unggun dan semua pesetra maupun senior dan alumni membentuk formasi lingkaran di tepi api unggun,serambi menghangatkan diri kami saling mengungkapkan curahan antar anggota PMR yang biasa disebut makrab.

Setelah itu peserta tidur,kemnudian dilanjutkan jalan-jalan bersama di keesokan harinya..

Acara di lapangan SD kletekan diakhiri dengan pelepasan @10 dan dilantiknya 12 menjadi senior. kemudian dilanjutkan jelajah menuju ke selondo,dan peserta bersantai di sungai selagi menunggu kelompok selanjutnya datang.

setelah semua kelompok tiba di selondo,dilanjutkan acara makan bersama kemudian bersih diri dan diakhiri upacara penutupan.

Semua peserta berkemas barang keatas truk dan dilanjutkan perjalanan kembali ke sekolah kita SMADA Ngawi.kegiatan yang tak telupakan dan akan menjadi kenangan terindah untuk lamere d’wirada.sedikit kata.. TETAP SEMANGAT ..!!!!!!!

Jumat, 24 Juni 2011

PBT (tenda)

a. Mendirikan Tenda

7 orang tenaga KSR/PMR merupakan 1 Tim.

Seseorang yang menjadi pimpinannya, bersama-sama memeriksa peralatan, kalau sudah dan ternyata sudah lengkap, kemudian membagi kerja yaitu :

1 orang a sebagai pimpinan menentukan tempat berdirinya tenda nanti.

2 orang b bersama membuka gulungan tenda pada posisinya.

2 orang c menempatkan tiang utama pada tempat yang seharusnya.

2 orang d menempatkan blandar pada garis tengah tenda yang sudah ada lobang-lobang yang nantinya merupakan puncak tenda.

2 orang b setelah tiang utama dan blandar sudah dipasang di lobang-lobang tenda, tenda dilipat mejadi 2, sedang tiang utama dan blandar tidak kelihatan.

1 orang a + 2 orang b memasang 2 tali utama pada tiap ujung tiang utama.

2 orang c + 2 orang d mengikat pangkal tali sambil menarik tali utama.

1 orang a + 2 orang b memegang tali dan membantu menegakkan tiang-tiang utama.

1 orang a + 2 orang c memasang pasak utama.

2 orang d memasang tali utama pada pasak utama

2 orang b + 1 orang a memasang tiang samping beserta tali samping.

2 orang c + 2 orang d mengikat tali samping pada pasak yang telah ditanam.

1 orang a + 2 orang b membetulkan yang kurang sempurna.

Mendirikan tenda selesai ± 10 menit.

b. Membongkar Tenda

2 orang b melepas tiang samping kiri

2 orang c melepas tiang samping kanan.

2 orang d melepas pasak samping kanan kiri.

1 orang a memberi aba-aba tiang samping/tali samping/pasak samping yang sudah selesai pelepasannya dikumpulkan di suatu tempat, setelah selesai selanjutnya 2 orang b melepas pasak utama.

2 orang c melepas tali utama dan merobohkan tenda ke arah yang berlawanan.

2 orang d melepas tali utama dari ujung-ujung tiang dan mengumpulkan sekali.

2 orang a membuka tenda dari lipatan 2.

2 orang b melepas tiang utama dan blandar

2 orang a menutup kembali tenda dan melipat seperti semula.

2 orang c mengumpulkan peralatan yang masih tercecer.

Membongkar tenda ± 3 menit.

Kamis, 16 Juni 2011

Teknik Menghadapi & Menolong Orang Pingsan

- Untuk mengembalikan kesadaran orang yang mengalami kepingsanan dapat menggunakan bau-bauan yang menyengat dan merangsang seperti minyak wangi, minyak nyong-nyong, anomiak, durian dan lain-lain.

- Jika wajah orang pingsan itu pucat fasih maka sebaiknya buat badannya lebih tinggi dari kepala dengan disanggah sesuatu agar darah dapat mengalir ke kepala korban pingsan tersebut.

- Jika muka orang yang pingsan itu merah maka sanggah kepalanya dengan bantal atau sesuatu agar darah di kepalanya bisa mengalir ke tubuhnya secara normal.

- Apabila si korban pingsan tadi muntah, maka sebaiknya miringkan kepalanya agar untah orang itu bisa keluar dengan mudah sehingga jalur penapasan orang itu bisa lancar kembali.

- Bila pakaian atau aksesoris yang dipakai di tubuh terlalu ketat maka kita bisa mengendurkan agar darah dapat mudah mengalir dan korban mudah bernafas serta udara bisa menyegarkannya. Harap jangan ditelanjangi atau dilecehkan.

- Jika orang yang pingsan sudah siuman maka bisa diberi minum seperti kopi atau teh hangat. Jika orangnya diabetes jangan diberi gula dan jika orangnya masih belum kuat memegang gelas atau minum sendiri dengan tangannya harap jangan diberi dulu agar tidak tersedak.

- Apabila tidak sadar-sadar dan berangsur-angsur membaik / pulih maka sebaiknya hubungi ambulan atau dibawa ke pusat kesehatan terdekat seperti puskesmas, klinik, dokter, rumahsakit, dsb agar mendapatkan perawatan yang lebih baik.

- Perhatikan orang lain di sekitar korban, jangan sampai harta benda milik orang yang jatuh pingsan tersebut raib digondol maling / copet yang senang beraksi dikala orang lain sengsara. Perhatikan pula ornag lain yang membantu atau menonton korban, jangan sampai mereka kecopetan saat serius membantu korban atau asyik melihat kejadian.