Selasa, 01 Desember 2009

Diklat PMR

Hah. Maaf terlambat. Inilah yang ditunggu-tunggu. Diklat sudah terjadi dan apa saja yang terjadi?? ada-ada saja. semua terangkum di Diklat PMR ini. Di sekolah upacara pembukaan dihadiri oleh kepala SMAN 2 Ngawi, Pak Suratman. Peserta tiba di Selondo sekitar pukul 10an dengan truk yang sudah disewa jauh hari sebelumnya. Perlengkapan tenda siap dan dimulailah pembangunan tenda. Pertama oleh panitia kemudian oleh peserta. Acara diteruskan dengan pemberian "tanggung jawab" buat peserta. Amanat dari panitia yang harus dijaga sampai acara selesai. Hasilnya, ada yang sukses ada yang gagal. Mau tak mau, konsekuensi menjemput mereka. Pada diklat ini juga ditampilkan materi-materi PMR yaitu PP,PK,PBT(tenda dan tandu),PRS, dan DU. Hujan sempat turun di sana meskipun tidak terlalu deras saya pikir. Semangat terus membara!!!! Di saat hujan kami mulai masak, waktu itu memang sudah waktunya. Kami dibantu oleh salah satu pelatih PMR terkenal bernama Cecep dan salah seorang rekannya. Kehadirannya memang dibutuhkan untuk menjadi instruktur saat reflingan. Kami juga kasih kesempatan buat peserta untuk reflingan di tebing Selondo.

2 komentar:

  1. Banyak banget ya yang ikut diklat (brapa orang totale, peserta plus panitia)?
    Pengisi materine sapa aja?
    maaf ya ndak bisa dateng, pas ada acara yang g bisa ditinggal hari itu!

    BalasHapus
  2. cory iah ga bs dteng
    sukses za dh bwt pmr

    BalasHapus